Antibacterial and Anticancer Act Uji Aktivitas Antibakteri dan Antikanker Ekstrak Bunga Malapari (Pongamia pinnata L)

Antibacterial and Anticancer Activity Test of Malapari Flower Extract (Pongamia pinnata L)

Authors

  • Luh Putu Ruliati FKM Undana
  • Gusti FKIP, Universitas Nusa Cendana

Keywords:

Ekstrak, antikanker, antibakteri

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengujian aktivitas antibakteri dan antikanker ekstrak bunga tanaman malapari (Pongamia pinnata L). Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui aktivitas antikanker maupun antibakteri ekstrak bunga malapari, sehingga nantinya diharapkan dapat dikembangkan sebagai kandidat obat antikanker. Penelitian ini dilaksanakan dengan tahapan kegiatan sebagai berikut; (1) ekstraksi  bunga malapari menggunakan tiga macam pelarut yang kepolarannya berbeda. Pelarut n-heksan mewakili nonpolar, etil asetat mewakili semipolar dan etanol mewakili pelarut yang polar. (2) Pengujian aktivitas antikanker menggunakan metode Brine Shrimp Lethality Test (BSLT). (3) Penentuan aktivitas antibakteri dengan metode sumuran, dengan menggunakan amoxicilin sebagai kontrol positif. Hasil proses ekstraksi menunjukkan kadar ekstrak n-heksana, etil asetat dan etanol pada bunga malapari berturut-turut; 12,50; 24,60 dan 35,1%. Hasil uji aktivitas antikanker terhadap ekstrak n-heksana, etil asetat dan ekstrak etanol bunga malapari  menunjukkan nilai LC50 masing-masing ekstrak berturut-turut; 50,30 ppm, 30,65 ppm dan 20,35 ppm. Berdasarkan hasil uji aktivitas antikanker terlihat bahwa semua ekstrak bunga malapari memiliki aktivitas antikanker yang kuat (<1000 ppm). Namun ekstrak yang memiliki aktifitas antikanker yang paling kuat adalah ekstrak etanol. Sementara ekstrak yang memiliki aktivitas terendah adalah ekstrak n-heksana. Hasil uji aktivitas antibakteri menunjukkan bahwa diameter hambatan ekstrak n-heksana, etil asetat dan etanol bunga malapari terhadap bakteri E.coli pada konsentrasi 100 ppm berturut-turut adalah 13,0 mm, 13,75 mm dan 14,1 mm. Sementara diameter hambatan amoxicilin adalah sebesar 14,10 mm. Diameter hambatan terhadap bakteri Stapylococus aureus berturut-turut adalah 13,25 mm, 13,95 mm dan 14,50 mm. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ektrak etanol bunga malapari berpotensi untuk dikembangkan sebagai antikanker dan antibateri

References

Persalinan DM. ( The Correlation Between Mother ’ s Knowledge Level and Husband Support Toward. 2023;7(1):35–44.

Handayani R, Batubara S, Dewi R, Purwandari ES, T RDS, Resmi DC, et al. BUKU TERAPI KOMPLEMENTER DALAM KEBIDANAN. Reni Yuli Astutik, S.ST. MK, editor. 2021. 134 p.

Hartvigsen J, Hancock MJ, Kongsted A, Louw Q, Ferreira ML, Genevay S, et al. Series Low back pain 1 What low back pain is and why we need to pay attention. 2018;6736(18).

Penelitian U, Politeknik M, Sulastri M, Nurakilah H, Marlina L, Nurfikah I. MEDIA INFORMASI Penatalaksanaan Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil Trimester III Dengan Metode Kinesio Tapping Berdasarkan Standar Profesi Bidan. 2022;18:145–51.

Mu’’alimah M. Pengaruh Prenatal Yoga Terhadap Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil trimester III. J Kebidanan [Internet]. 2021;10(1):12–6. Available from: https://akbid-dharmahusada-kediri.e-journal.id/JKDH/index%0APENGARUH

Keta ZDP. PENGARUH KOMBINASI YOGA DAN AROMA TERAPI LAVENDER TERHADAP TINGKAT NYERI DISMENORE PADA REMAJA PUTRI DI PONDOK PESANTREN SUMATERA THAWALIB PARABEK. 2020;2(2).

Yanti LC. Pengaruh Senam Hamil Yoga Terhadap Kadar Endorphin Plasma dan Tingkat Kecemasan pada Ibu. 2022;11:75–81.

Sagita YD. Pemberian Aroma Terapi Lavender untuk Menurunkan Intensitas Nyeri Pemberian Aroma Terapi Lavender untuk Menurunkan Intensitas Nyeri Persalinan. 2019;1:151–6.

Suarni S, Asmara K, Hutahaean H, Sofiyanti I, Waluyo UN. Prenatal Yoga sebagai Upaya Mengurangi Ketidaknyamanan pada Ibu Hamil Trimester II dan III Awal. 2023;2(1):97–104.

Lestari P. Pengaruh Kombinasi prenatal yoga dan senam hamil terhadap tingkat kPengaruh Kombinasi prenatal yoga dan senam hamil terhadap tingkat kecemasan dan lama persalinan kala I pada Ibu hamil Trimester IIIecemasan dan lama persalinan kala I pada Ibu hamil Trimes. Indones J Midwifery. 2019;2(2):72–8.

Dewi AAS, Ari M. Reduksi Nyeri Punggung Bawah Dengan Prenatal Gentle Yoga Pada Kehamilan Trimester III Di Gianyar Bali Tahun 2021. 2022;12(1):10–6.

Natasa P, Adinda S, Choirunissa R, Azzahroh P. Efektivitas Prenatal Yoga Dan Pemberian Aromaterapi Lavender Terhadap Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil di Puskesmas Gang Sehat Kota Pontianak Abstrak Abstrack. 2022;14(1):172–83.

Downloads

Published

2024-03-30 — Updated on 2024-03-30

Versions

Issue

Section

Articles